laman

Selasa, 24 Juli 2012

Banjir bandang rendam Padang



PADANG - Bencana besar melanda kota padang. Hujan deras yang disertai badai yang terjadi pada sekitar pukul 16.30 WIB kemarin,menimbulkan banjir bandang di kota padang sekitar pukul 18.30WIB,saat masyarakat akan berbuka puasa.

Air bah yang datang dari hulu sungai batang kuranji merendam ribuan rumah dan toko dalam radius 100 meter dari bantaran sungai yang berada di 10 kelurahan di kecamatan pauh,lubuk begalung dan nanggalo.ketinggian air mencapai lebih dari 2,5meter.

Hingga pukul 23.00 WIB tadi malam,belum ada laporan adanya korban jiwa dalam bencana ini.namun enam orang dilaporkan hilang dan 20 rumah hanyut.sebuah perahu beserta dua nelayan belum bisa di evakuasi dari tengah laut kawasan pantai muara universitas Bung Hatta,kecamatan Padang utara.

dilihat dari pantauan,air mulai surut sekitar pukul 21.30WIB.listrik di tiga kecamatan yang dilanda bencana sengaja dipadamkan PLN untuk menghindari sengatan arus listrik.berdasarkan informasi warga yang baru memulai berbuka puasa,tiba-tiba dikejutkan datangnya air bah ke dalam rumah mereka.mereka berusaha menyelamatkan diri dengan keluar rumah dan mengungsi kerumah warga sekitar yang tinggi.ada pula yang ke perbukitan.

Hulu sungai batang kuranji yang berada dikecamatan pauh,tepatnya dielurahan limau manis meluap,karena diduga puluhan kubik air yang berada sejauh 30 kilometer di perbukitan kawasan kampus unand limau manih,yang selama ini dikenal warga kawasan bukit danau karing, tidak kuat menampung debit air dan jebol.puluhan kubik air yang selama ini berada di atas puncak bukit tersebut meluncur deras tanpa terbendung lagi menuju kearah muara sungai batang kuranji.

saat air meluncur deras di sungai batang kuranji,air bah meluap dari sungai batang kuranji,akibatnya puluhan rumah warga yang tidak jauh dari bantaran sungai, hanyut terbawa arus banjir bercampur lumpur.sebuah rumah hanyut di ujung tanah,kecamatan lubuk begalung.enam orang warga kelurahan limaumanis kecamatan pauh,yang saat kejadian diduga masih dirumahnya hingga tadi malam belum diketahui nasibnya.

sementara itu luapan sungai di kecamatan nanggalo,juga merendam ratusan rumah dan jalan lintas dari kawasan SMA 12 padang di kelurahan gurun lawas sampai kelurahan surau gadang terendam air bercampur lumpur.begitu pula dikawasan perumahan banda gadang sekitar intek PDAM,kampung koto,kecamatan Nanggalo.

Banjir merendam hingga ke atap rumah warga.sejumlah warga tampak ada yang menagis karena harta benda mereka hanyut dibawa arus banjir yang deras.

sekitar pukul 21.30 WIB air mulai surut,warga terlihat mulai membersihkan rumah mereka dari sisa genangan lumpur yang mencapai ketebalan 30 centimeter.di badan jalan lintas kelurahan surau gadang. tingginya ketebalan lumpur usai banjir membuat warga yang mengendarai motor dan mobil kesulitan melintas.

Tim penanggulangan bencana gabungan dari BPBD kota padang, SAR kota padang,Tim pemadam kebakaran kota padang,AMPG,Dinas kesehatan dan jajaran PLN serta kepolisian tampak membantu evakuasi warga yang rumahnya dilanda banjir.

  




Tidak ada komentar:

Posting Komentar